Rumput Tetangga Tak Selalu Lebih Hijau

on
Jumat, 21 Februari 2020
Katanya, rumput tetangga itu selalu terlihat lebih hijau. Itu kalau kita lihatnya dari jauh kali ya. Begitu mendekat mah kadang ternyata nggak rapi, kotor, dll.

Atau, bisa jadi emang jauh lebih hijau. Selalu hijau. Karna ternyata diapakai rumput sintetis. Hehehehe.

Saya mungkin salah satu orang yang kadang masih sering silau sama rumput tetangga. Menganggapnya jauh lebih hijau dan lebih indah.

Ih, dia enak ya, begitu nikah langsung punya rumah sendiri.

Ih, dia enak ya, dua-duanya kerja di perusahaan bonafide. Pasti gajinya gedhe. Nggak pernah mikir gimana ngatur uang supaya nggak defisit sampai bulan depannya.

Ih, dia enak ya. Kayaknya nggak pernah kepikiran kekurangan uang.

Dan lain-lain, dan lain sebagainya.

Tapi, beberapa waktu lalu saya mendapat sudut pandang lain yang bikin saya jadi tau, ternyata rumput tetangga itu nggak selalu lebih hijau. Asal kita mau memandangnya dari beberapa sudut pandang.

dari pinterest

Jadi ceritanya, beberapa waktu lalu saya mendapat laporan SHU dari koperasi kantor di mana saya terdaftar sebagai anggota. Dalam laporan tersebut, terlampir data teman-teman sesama anggota yang memiliki pinjaman ke koperasi tersebut.

Lalu, betapa saya tercengang. Mendapati beberapa nama teman yang sama sekali nggak saya sangka, ternyata juga termasuk orang yang punya pinjaman.

Bukan, saya bukannya nyinyir atau menertawakan. Saya cuma jadi sadar. Bahwa ternyata, mereka yang tadinya sempat bikin saya merasa 'ih, kayaknya hidup mereka lebih enak ya', ternyata mungkin nggak sepenuhnya benar.

Saya bukan menertawakan. Hanya saja merasa mendapatkan sudut pandang yang lebih utuh dalam mensyukuri hidup saya sendiri, tanpa selalu merasa tertaganggu dengan bayang-bayang rumput tetangga.

Karna toh nyatanya rumput tetangga tak selalu hijau. Setiap orang punya masalahnya masing-masing. Punya air matanya masing-masing.

Hidup bukan untuk diisi dengan sibuk mengurusi hidup orang lain, apalagi sampai membuat kita lupa mensyukuri hidup kita sendiri :)

Be First to Post Comment !
Posting Komentar

Terimakasih telah berkunjung, tinggalkan kesanmu ya :)

Signature

Signature